PENDAMPINGAN KELAS IBU HAMIL DESA DUKUHWRINGIN KEC. SLAWI

PENDAMPINGAN KELAS IBU HAMIL DESA DUKUHWRINGIN KEC. SLAWI

Dukuhwringin, Slawi - Kegiatan pendampingan kelas ibu Hamil yang dilakukan setiap bulan sekali yang bertempat di Balai Desa Dukuhwringin, yang dihadiri oleh ibu-ibu hamil yang ada di Desa. Setiap bulan digilir kehadirannya, setiap RW ada yang di undang 2 atau 3 orang ibu hamil. 

Setiap bulan penyampaian materinya berganti-ganti. Yang mengisi materi juga bergantian dari Bidan Puskesmas dan PPKBD yang ada di Desa. Akhir materi juga ada kegiatan senam khusus ibu hamil, untuk membuka area panggul dan paha dalam, serta meningkatkan aliran oksigen pada plasenta. Dapat mengarahkan bayi untuk turun ke area panggul sehingga proses pembukaan saat kontraksi lebih cepat, Sabtu (18/05/2024).